Waspada corona,Lindungi Keluarga,Tingkatkan Hidup Sehat

Monday, February 11, 2019

JADWAL SISKAMLING WARGA JTL


   Dalam Peraturan Kapolri No. 23 tahun 2007, disebutkan bahwa Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) adalah suatu kondisi dinamis masyarakat sebagai salah satu prasyarat terselenggaranya proses pembangunan nasional. Kamtibnas tercapai saat terjaminnya keamanan, ketertiban, dan tegaknya hukum. Salah satu cara untuk mencapai Kamtibnas ini, dibuatlah Sistem Keamanan Lingkungan atau yang lebih akrab kita dengar dengan ‘Siskamling’. Siskamling ini merupakan salah satu upaya untuk memenuhi tuntutan kebutuhan akan kondisi keamanan dan ketertiban di lingkungan.
 
   Siskamling diselenggarakan dengan dua tujuan, yaitu menciptakan situasi dan kondisi yang aman, tertib, dan tentram, serta mewujudkan kesadaran warga masyarakat di lingkungannya dalam penanggulangan terhadap setiap kemungkinan timbulnya gangguan Kamtibnas.

    Ada dua macam upaya yang dilakukan saat warga bergiliran Siskamling. Upaya yang pertama adalah pre-emptif, yaitu penanggulangan terhadap fenomena dan situasi yang dapat dikategorikan sebagai faktor korelatif kriminogen, dengan cara mencermati setiap gejala awal, kemudian menemukan penyebab yang potensial. Upaya kedua disebut dengan preventif, yaitu mencegah timbulnya ancaman keamanan melalui kegiatan pengaturan, penjagaan, pengawalan, dan patroli atau perondaan.

Berikut kami sampaikan jadwal siskamling warga JTL 

 
DANA KAS WARGA JTL PERIODE SEPTEMBER 2018-JANUARI 2019

Kepada 
Yth.Bpk/Ibu/Sdr. Warga JTL 
RT.02 RW.02-Kamulan

     Kami beritahukan kepada seluruh Warga RT.02 RW.02 Jatiler – Kamulan,Per bulan september 2018 bahwa dana Kematian dan Dana lain-lain yang pembayarannya lewat pembayaran kolektif PLN maupun tidak,yang besarnya Rp.2.000,- setiap bulannya tiap satu Kepala Keluarga (KK),Dana tersebut terkumpul semua Rp.1.451.000,- (Donatur).
 



Demikian Pemberitahuan dari kami dan mohon maaf apabila ada keterangan yang kurang berkenan di hati Bapak/Ibu/Sdr. Warga RT 02,RW 02 Jatiler – Kamulan dan tak lupa kami ucapkan banyak – banyak terima kasih atas kerjasama dan perhatiannya.
MUSYAWARAH WARGA 27 JANUARI 2019


   Minggu 27 Januari 2019,di pagi hari warga JTL sudah disibuk'an dengan agenda kerja bakti membersihkan lingkungan untuk melawan demam berdarah.dan ketika malam datang,Ba'da Isyak warga kembali berkumpul untuk kegiatan musyawarah warga.Alhamdulillah,para warga antusias untuk memenuhi undangan kami selaku pengurus RT.


     Musyawarah kali ini membahas beberapa hal yang mana semuannya Insya Allah bertujuan untuk kebaikan lingkungan JTL bersama.
    Yang pertama pembahasan tentang pentingnya partisipasi warga dalam menentukan suara pada 17 april mendatang.Suara warga sangat menentukan kebijakan yang akan berlaku di masa mendatang.

     Pembahasan kedua,tentang pembuatan dumpal atau penyangga tiang bendera.Insya Allah sudah fix tinggal proses pelaksanaan
   Pembahasan terakhir tentang,mengaktifkan kembali Siskamling yang mana pada beberapa bulan terakhir partisipasi warga tentang menjaga keamanan lingkungan sempat menurun.hanya beberapa orang yang masih aktif jaga malam setiap harinya.Alhamdulillah,setelah diadakan musyawarah mufakat semangat warga menjaga keamanan lingkungan kembali membara.Siskamling kembali aktif,dengan pemberlakuan sistem denda kepada warga yang tidak bisa hadir tanpa keterangan. 
BERSIH LINGKUNGAN MELAWAN DEMAM BERDARAH
       Januari 2019,jawa timur menyatakan perang terhadap nyamuk penyebab deman berdarah.46 pasien demam berdarah di jawa timur dinyatakan telah meninggal,untuk itu Bupati Kab.Blitar melalui jajaran dibawahnya mulai dari kecamatan di teruskan ke Kelurahan hingga ke RT kompak untuk menyadarkan warga tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan guna mencegah menyebar luasnya demam berdarah.

    Kerja bakti yang semula di jadwalkan jatuh pada hari jumat tanggal 25 januari 2019,di undur menjadi hari minggu tanggal 27 januari 2019 berdasarkan kesepakatan warga.

    Kerja bakti berlangsung tertib dan kompak mengingat tingginya kesadaran warga terhadap kebersihan lingkungannya masing-masing.